Tips mematikan count atau jumlah pesan masuk di HUB

HUB blackBerry Q5
HUB merupakan salah satu fitur utama BlackBerry 10 yang sering diakses, karena semua notifikasi atau pemberian pesan dikumpulkan disana. Tentunya BlackBerry 10 ini difungsikan salah satunya sebagai penerima pesan disertai notifikasi atau pemberitahuan-pemberitahuan yang ada pada HUB berupa BBM, email, SMS, media sosial, calendar, update software dan lainnya. Informasi count atau jumlah pesan yang ditampilkan di HUB sangat membantu untuk mengetahui update atau informasi pesan yang masuk namun mungkin ada sebagian orang yang tidak membutuhkan atau tidak suka dengan informasi tersebut. Saya sendiri sangat terbantu akan informasi ini namun terkadang ketika semua email penting sudah dibaca masih ada notifikasi email yang ternyata itu merupakan email yang tidak terlalu penting atau email yang tidak ingin dibaca saat itu, sehingga kadang membuat terkecoh antara apakah ada email baru masuk atau email lama, karena saya masih merasa butuh maka saat ini notifikasi itu masih diaktifkan.
Untuk anda yang tidak ingin notifikasi itu ditampilkan karena beberapa alasan, BlackBerry Q5, Q10 dan Z10 anda dapat menonaktifkan fitur ini dengan mengikuti step berikut:

  • Masuk ke HUB dengan men swap layar kekanan
  • Tap action icon 3 titik yang ada di pojok kanan bawah kemudian pilih setting
  • Pilih Display and Action
  • Cari Display and Message Count dan rubah ke posisi Off


Bila mengikuti tahapan diatas maka sekarang HUB di BlackBerry 10 anda sudah tidak lagi memunculkan jumlah pesan yang ditampilkan di masing-masing icon. Untuk mengembalikannya lagi atau memunculkan jumlah pesan maka anda dapat mengikuti langkah yang tadi dengan merubah ke posisi ON pada akhir step.


BlackBerry Hub bagi saya sangat membantu karena akses yang mudah dan simple, ketika ingin melihat pesan – pesan yang masuk tidak perlu lagi membuka setiap aplikasi yang ada, sekarang cukup menggeser layar untuk masuk ke menu HUB. Kita dapat langsung mengetahui ketika ada pesan masuk ke salah satu account misalkan pesan email, atau media sosial seperti facebook atau twitter.  Bila di BlackBerry selain  BlackBerry 10 atau versi OS 5/6/7, notifikasi pesan akan muncul di bagian atas layar, dengan space yang terbatas mungkin tidak akan cukup menampilkan banyak account dalam satu baris tampilan, dan juga kadang harus membuka terlebih dahulu aplikasi – aplikasi tersebut. Memang tidak terlalu mengeluarkan effort yang banyak namun dengan adanya HUB semua lebih efisien dan membuat pengguna lebih nyaman karena asisten pribadinya selalu memberitahukan update – update terbaru pesan yang masuk juga mudah diakses ketika ingin membuka pesan tersebut.

Pengalaman menggunakan salah satu smart phone dari brand terkenal untuk menggunakan push mail di perangkat tersebut,  ketika menggunakan fasilitas tersebut, ternyata tidak ada notifikasi adanya email yang masuk sehingga untuk mengetahui email – email yang masuk kita harus membuka nya sendiri, dan bila kita lupa maka kita tidak akan membuka email tersebut yang mungkin email tersebut membutuhkan respon cepat. BlackBerry merupakan asisten pribadi yang memberitahukan penggunanya bila ada pesan atau email masuk terutama BlackBerry 10 yang menampilkan semua pesan di halaman mukanya, sehingga kita akan tahu pesan dari mana saja yang masuk.   Dengan push mail yang real time membuat pesan segera sampai ke penerima di perangkat BlackBerry nya, kadang beberapa kali memperhatikan bahwa email yang masuk ke BlackBerry lebih cepat di banding email yang masuk ke komputer, Maka untuk keperluan pengaturan pesan BlackBerry merupakan salah satu smartphone terbaik.