Aplikasi-aplikasi yang diberikan gratis untuk pengguna Passport

Biasanya pengguna Blackberry yang sudah lama menggunakan BlackBerry khususnya BlackBerry 10 sudah memiliki aplikasi tambahan yang menjadi standar kebutuhan masing-masing, tentunya setiap orang memiliki kebutuhan atau keperluan aplikasi atau game yang berbeda-beda bahkan mungkin ada pula yang sudah cukup dengan aplikasi  bawaannya saja tanpa pperlu menambah aplikasi lainnya.  Aplikasi yang akan sering dijalankan ketika baru memiliki BlackBerry 10 atau baru pindah ke BlackBerry 10 adalah aplikasi BlackBerry World. Ini berdasarkan pengalaman saya untuk mencari akses wifi yang cepat lalu download aplikasi yang menjadi kebutuhan utama saya seperti evernote, RSS feed, Speed Tester dan lainnya dan setelah itu jarang sekali saya mengakses kembali aplikasi Blackberry World ini apabila aplikasi yang dibutuhkan sudah di download, kecuali ada masukan yang menyarankan untuk beberapa aplikasi tambahan lainnya. Selain BlackBerry World sayapun menggunakan aplikasi penyedia layanan Android seperti Amazon AppStore atau 1mobile market, karena memang tedak semua aplikasi yang saya butuhkan ada di BlackBerry World, sehingga sayapun mendownload nya dari layanan pihak ketiga tersebut. Amazon AppStore menurut saya lebih terpercaya terutama keamanannya dibanding 1mobile market, namun kadang tidak semua aplikasi Android ada di Amazon AppStore, sehingga saya menyarankan untuk mencari terlebih dahulu di Amazon AppStore dan apabila tidak tersedia baru mencrinya di 1mobile market, namun bila tidak ada juga maka ada beberapa alternatif lain penyedia aplikasi Android yang sebelumnya sudah saya share dalam tulisan saya terdahulu, disana ada beberapa lagi tempat unuk mencari aplikasi Android.

Aplikasi berbayar yang diberikan Gratis

Saat belum diluncurkannya BlackBerry Passport secara resmi, BlackBerry sudah mengiklankannya di BlackBerry World dengan menampilkan model BlackBerry Passport di bagian muka dan kemarin ketika membuka BlackBerry World untuk suatu hal, dibagian depan BlackBerry World ada pemberitahuan yang bertuliskan "HADIAH SPESIAL APLIKASI TERBAIK" dengan gambar BlackBerry Passport di sampingnya, dan ternyata itu merupakan penawaran bagi pengguna BlackBerry Passport untuk bisa mendapatkan aplikasi berbayar secara gratis. Penawaran ini diberikan terbatas atau ada batas waktunya yaitu mulai dari 16 November 2014 sampai 23 November 2014 dan setelah tanggal tersebut kemungkinan aplikasi tersebut berbayar kembali. Maka bila anda pemilik Blackberry Passport maka anda dapat mendownloadnya. Dan biasanya untuk aplikasi-aplikasi berbayar yang sebelumnya pernah kita download dan pernah kita instal, yang kemudian kita uninstall dan tidak digunakan kembali, biasanya aplikasi ini akan tetatp terdaftar di BBID kita dengan status tetap free, dan jika suatu saat kita membutuhkannya kita hanya mencari di BlackBerry World pada bagian available aplikasi atau aplikasi yang tersedia yang pernah kita download.

Aplikasi-Aplikasi berbayar yang diberikan secara Gratis

Berikut ini penawaran yang diberikan oleh BlackBerry untuk pengguna BlackBerry Passport untuk dapat bisa mendownload dan menggunakan aplikasi berbayar secara gratis :
  1. ClipMan Clipboard Manager
  2. Emoji
  3. Profile Charger Pro
  4. Breakfast Saga
  5. Uncompressor
  6. Contact Manager
  7. 4096
Beberapa aplikasi sudah saya download dan coba-coba, tidak ada salahnya untuk mencoba yang baru.  Ada beberapa aplikasi diatas yang saya tidak mengerti kegunaannya, jadi bila anda pengguna BlackBerry Passport silahkan langsung buka Blackberry World nya dan cari tahu masing-masing aplikasi yang disediakan tersebut, bilaanda tidak berkenan dengan beberapa aplikasi tersebut setelah anda instal maka anda dapat menghapus atau meng-uninstall nya  dengan men-tap dan tahan di aplikasi tersebut sampai keluar logo tong sampah. Lalu klik logo tong sampah tersebut jika ingin membuang nya.