BBM versi 10.3 dengan sharing lokasi, 100 emoticon baru dan banyak lagi fitur baru

BBM 10.3
Banyak aplikasi pengolah pesan mulai dari yang paling simple dan selalu ada di semua merek smartphone mana pun yaitu SMS atau short Message Service, sampai pengolah pesan yang memberikan keuntungan dan kelebihan berbeda yang dibuat oleh pala perusahaan - perusahaan besar, termasuk BlackBerry Messenger atau dikenal dengan BBM ini pun tidak hentinya terus melakukan perubahan dan pengembangan untuk terus bersaing dengan pengolah pesan lainnya. BlackBerry sekarang ini sudah membuat BBM versi 10.3 yang dikhususkan untuk BlackBerry dengan platform BlackBerry 10, dan saat ini sudah sampai versi Beta yang artinya sudah dapat digunakan namun untuk keperluan review atau test. Tidak seperti aplikasi-aplikasi yang dikeluarkan BlackBerry lainnya yang biasanya di letakkan di Beta Zone untuk pengguna dapat menggunakan dan mengetest yang nantinya memberikan feedback ke BlackBerry untuk perbaikan. Namun untuk BBM ini sejak versi 10.0 sampai saat ini, untuk setiap versi Beta nya hanya diberikan untuk kalangan tertentu saja. Mungkin salah satu alasannya adalah terkait server yang digunakan untuk BBM ini yang bisa mengganggu performa BBM yang ada, atau juga karena keperluan security dimana yang kita tahu bahwa perusahaan smartphone asal Canada ini sangat consent terhadap security.


Belum pasti kapan BBM ini diluncurkan dan diberikan untuk umum, namun bila sudah versi Beta biasanya tidak berapa lagi akan diluncurkan untuk pengguna BlackBerry 10. Namun fitur-fitur yang akan ada di BBM versi 10.3 ini sudah dipublikasikan yang diantaranya memberikan perubahan-perubahan yang significant untuk pengguna BlackBerry Z30, Q5,Q10 dan Z10.

Sharing Location

Fitur ini memungkinkan pengguna untuk menshare atau memberitahukan lokasi kita berada berdasarkan map atau Peta dimana kita berada, sehingga lawan percakapan kita tahu dimana kita berada.

Voice Note sharing

Fitur ini mirip dengan push to talk wang walaupun BBM sudah memiliki kemampuan voice call dan Video call melalui BBM namun untuk kondisi tertentu atau untuk yang menyukai gaya ini, voice note ini bisa menjadi tambahan fitur yang berguna untuk yang menyukai gaya ini.

50 anggota group BBM

Bila sebelumnya BBM group hanya dapat diisi oleh 30 anggota group, dengan versi terbaru ini kemampuan BBM untuk menerima anggota group bisa mencapai 50 participant yang tentunya penambahan ini sudah dapat menjawab kebutuhan banyak pengguna BBM yang memiliki banyak anggota dan masih kurang.

Lebih dari 100 emoticon baru

Emoticon dapat memberikan pesan hanya dengan satu gambar dan juga bisa memberikan kondisi anda saat itu. Dan saat ini akan ada lebih dari 100 emoticon baru yang dapat merepresentasikan kondisi atau status kita tanpa menuliskan secara jelas dengan bentuk tulisan.

Memblock update status oleh aplikasi luar

Pengguna BlackBerry atau pengguna smartphone umunya melakukan penambahan aplikasi dari luar yang terkadang kita tidak tahu efek yang terjadi, dan BBM versi baru ini dapat memblock status yang dihasilkan oleh aplikasi tambahan dari luar ini.

Share file dan media lebih mudah

Sharing file, gambar, foto dan juga attachment yang diambil dari dropbox akan jauh lebih mudah untuk melakukannya.

Lebih mudah mendapatkan teman

dengan suggest contact atau kontak yang direkomendasikan untuk di invite sehingga akan memudahkan untuk mendapatkan teman yang mungkin belum ada di kontak BBM kita.

BlackBerry Messenger saat ini sudah tersedia untuk platform Android dan iOS dan penggunanyapun sudah puluhan juta sejak diluncurkan tahun lalu. Dan BBM saat ini sudah masuk dalam golongan pengolah pesan dengan pengguna yang besar dan walaupun sudah banyak digunakan namun inovasi dan pengembangan terus dilakukan untuk dapat menjaga atau meningkatkan jumlah penggunanya karena alasan fungsi yang lebih mudah dan bermanfaat.