Update Twitter untuk BlackBerry 10 sudah tersedia


Update Twitter BlackBerry 10

Twitter untuk BlackBerry 10 sudah tersedia update dengan versi terbarunya yaitu versi 10.2.2.1 Pada versi update kali ini, aplikasi twitter sudah terhubung dengan BBM di BlackBerry 10 dan ada beberapa perbaikan –perbaikan pada beberapa bagiannya. Sebagai pengguna twitter mungkin sosial media ini bukan hanya sekadar kicauan semata namun beberapa memanfaatkan ini untuk keperluan yang lebih serius. Seperti menyampaikan informasi serius atau mempromosikan sesuatu untuk keperluan bisnisnya. Walaupun aplikasi twitter di BlackBerry 10 ini masih ada beberapa kekurangannya namun BlackBerry akan terus memperbaiki dan mengembangkannya ke arah yang lebih baik.



Fitur –Fitur Aplikasi Twitter di BlackBerry 10

Adapun fitur yang ada di update kali ini adalah :

  • Tampilan Photo di timeline  Home, Tweets dengan twitter photo menjadikan anda bagian dari moment, tap di photo atau gambar untuk melihat tampilan dengan layar penuh.
  • Terhubung dengan BBM, Tweet dan update BBM status pada saat bersamaan
  • In Line Replay, bergabung dalam percakapan dengan in-line replay ketika anda klik sebuah tweet.
  • Perbaikan performance dengan beberapa proses yang lebih cepat termasuk menampilkan gambar dalam mode layar penuh.
  • Mencari account atau user  dengan perbaikan hasil pencarian yang lebih baik
  • Laporkan spam atau penyalahgunaan  dengan mengklik atau men tap pada layar detail tweet

Fitur Twitter connect to BBM

Cara Update Twitter Versi Terbaru di BlackBerry 10

Beberapa aplikasi Blackberry, bila tersedia update nya biasanya akan dikirimkan notifikasi dan akan tampil di Hub pada bagian notifikasi. Dan dari notifikasi hub tersebut kita dapat membuka notifikasi nya kemudian meng update dengan men-tap gambar kotak di bagian bawah layar pesan pemberitahuan tersebut.
Atau proses udate dapat dilakukan melalui  aplikasi Blackberry Word dengan stepnya:

  • Buka aplikasi Blackberry World
  • Buka menu all (gambar 9 titik pojok kiri bawah)
  • Setelah terbuka, pilih My World akan tampil 3 opsi My app & games, My Music dan My Video
  • Pilih My App & Games, dan akan halaman baru dengan 3 tab (menu atas)  updates, Installed dan available
  • Klik updates dan cari Twitter, kemudian klik logo lingkaran dan panah di kanannya
  • Ikuti prosesnya sampai selesai terinstal


Cari lain adalah dengan men scan QR code berikut untuk masuk ke menu aplikasi twitter dan kemudian tap tombol update. Untuk menscannya buka aplikasi BB world kemudian swip dari atas kebawah dan pilih menu Scan Barcode.

QR Code Twitter for BlackBerry